Simulasi : Terduga Teroris Ditembak Mati

Singaraja | Dua orang yang diduga sebagai teroris ditembak mati oleh pasukan dari Polres Buleleng, Bali. Keduanya ditembak mati saat aksi saling tembak antara pihak kepolsiian dan terduga teroris di kantor Camat Buleleng, Singraja.

Dua orang terduga teroris yang ditembak mati ini hanyalah skenario yang dibuat oleh pihak Mapolres Buleleng dalam sebuah simulasi penanganan anti teror, Senin (22/2) pagi hari. Polres Buleleng menggelar simulasi penanganan teror untuk memperkuat penanganan terorisme.

- Advertisement -

Kapolres Buleleng, AKBP Harry Haryadi Badjuri mengungkapkan, simulasi ini juga melibatkan tim jihandak Brimobda Polda Bali.

Dalam skenarionya, terduga teroris ini hendak mengebom Kantor Camat Buleleng dan menembak sejumlah warga. Namun aparat kepolisian lebih sigap dan langsung mengepung kantor camat Buleleng hingga terjadi kontak senjata. Sebuah ransel hitam yang berisi bom berhasil dijinakkan oleh tim Jihandak.

“Dalam simulasi ini kita berupaya memperkuat pasukan dalam penanganan anti teror. Langkah apa saja yang harus dilakukan semua diperagakan secara langsung termasuk melumpuhkan para pelaku teror dalam menangani bom,” ujar AKBP Harry Haryadi. Badjuri.

Simulasi ini membuat warga penasaran dan menjadi perhatian warga. Ruas jalan Kartini sebagai lokasi simulasi ditutup oleh pihak kepolisian. |RM|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts