PAUD Percontohan Dibangun di Busungbiu

Singaraja, koranbueleng.com | Pemkab Buleleng mendapakan bantuan pembangunan gedung PAUD Percontohan yang berlokasi di Desa Busungbiu, Kabupaten Buleleng. PAUD Percontohan ini merupakan bantuan dari Dirjen Pembina PAUD Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kemendikbud RI.

Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana melakukan peletakan batu pertama dan meninjau proses awal pembangunan gedung, Jumat 20 Mei 2019. Agus menyampaikan jenjang PAUD sangat penting untuk pembentukan mental karakter bagi anak-anak di usia dini yang diharapkan menjadi insan-insan yang kuat, memiliki kemampuan berinteraksi secara sosial maupun pribadi.

- Advertisement -

Ketika ini sudah beroperasi, Agus meminta agar PAUD dikelola dengan baik sehingga mampu menjadi skeolah yang berkualitas bagi anak-aak usia dini. 

Pada kesempatan ini Bupati Buleleng yang juga didampingi oleh Bunda PAUD Kabupaten Buleleng, Ny. Gusti Ayu Aries Sujati Suradnyana melakukan peninjauan lokasi yang akan dijadikan tempat pembangunan sekaligus melakukan peletakan batu pertama. 

Sementara itu, Sekretaris Disdikpora, Made Astika, S.Pd, MM, menyatakan pembangunan gedung PADU Percontohan menelan biaya hingga satu miliar lebih. Gedung PAUD Percontohan ini berdiri diatas lahan seluas 10 are.

“Pembangunan ini  dilaksanakan secara swakelola tipe satu oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng,” ujarnya. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts